Toyota Bali – Menyambut keikutsertaanya di ajang Goodwood Festival of Speed tahun ini, Toyota dikabarkan memboyong enam unit GT86. Jajaran mobil sport coupe itu dikelir dengan corak tim reli yang sempat disokong Toyota pada masa lalu.
Melansir Carscoops, Kamis (4/6/2015), livery yang digunakan oleh Toyota diantaranya yaitu Tim Toyota, 2000GT, serta livery yang terdapat pada Celica 1600GT besutan Ove Andersson. Selain itu, tiga livery lainnya yaitu IMSA GTU Celica, Esso Tiger Ultron Supra dari ajang All Japan Grand Touring Car Championship, dan livery Celica GT-Four yang pernah ikut serta di ajang World Rally Championship.
Dijelaskan, corak-corak yang terpampang itu direproduksi oleh Motor Mode dengan proporsional sehingga presisi dengan bodi GT86. Agar tampilannya makin sporty, Toyota turut menyetel ketinggian suspensi lebih rendah 40 mm.
Tak luput, Toyota GT 86 juga didandani serta menggunakan velg bergaya retro dari Rota dan muffler knalpot stainless steel bermerek Milltek Sport.
Seluruh corak tersebut disediakan oleh Toyota untuk dikendarai pengunjung. Setelah itu, mobil akan dipajang selama kegiatan GT86 Drift Experience di sirkuit balap Goodwood.
Toyota Jadi Brand Mobil Paling Pengaruh di Dunia TOYOTA Denpasar Bali– Majalah Forbes setiap tahunnya menerbitkan daftar merek paling berharga di dunia (most valuable brands). Lima teratas ditempati merek nonautomotif yang sudah sangat dikenal, yakni Apple, Google, Microsoft, Coca-Cola, dan Facebook.... selengkapnya
TOYOTA DENPASAR, PT Toyota Astra Motor (TAM) akan menghadirkan produk terbarunya Toyota C-HR di Indonesia. Hanya saja, perusahaan tersebut belum berani memastikan kapan mobil SUV Crossover tersebut meluncur. Hub : https://wa.me/6281339654288 selengkapnya
Toyota Bali, PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) berencana untuk terus mengembangkan kegiatan ekspornya. Tahun ini, misalnya TMMIN akan menerjunkan varian andalan terbarunya, All New Sienta Hub : https://wa.me/6281339654288 selengkapnya
Toyota Bali, Bos Tesla Elon Musk tiba di Bali pada akhir pekan kemarin untuk menghadiri acara World Water Forum 2024 dan meresmikan pengoperasian layanan internet Starlink. selengkapnya
Belum ada komentar