Beranda » Innova » Mengapa Toyota Hilangkan Nama Kijang di Luar Negeri

Mengapa Toyota Hilangkan Nama Kijang di Luar Negeri

Dipublish pada 17 June 2017 | Dilihat sebanyak 678 kali | Kategori: Innova, Toyota Lain

TOYOTA BALI, Toyota Kijang Innova adalah mobil buatan Indonesia yang diekspor ke luar negeri. Sayangnya, begitu keluar dari Indonesia, nama Kijang dihapus, mobil jadinya hanya mengusung nama Toyota Innova saja.

Hub : https://wa.me/6281339654288

httpwwwbali toyotacomMenurut Presiden PT Toyota-Astra Motor Yoshihiro Nakata, nama Kijang memang tidak dicantumkan karena Kijang Innova terhitung asing di negara lain. “Kalau orang Jepang bilang, Kijang, apa itu Kijang?,” ujarnya.

Karena itu lah agar lebih familiar, Kijang Innova disebut saja sebagai Toyota Innova.

Masalah penamaan mobil memang acapkali bisa menimbulkan masalah yang pelik. Satu nama di satu negara dianggap bagus, di negara lain bisa saja menjadi jelek.

Karena itu sebelum memberi nama pada suatu produk, Toyota selalu melakukan yang disebut Nakata sebagai ‘negative check‘ di masing-masing negara. Setiap nama produk dicari apakah artinya jelek di negara yang berbeda.

“Biasanya saat kami memproduksi kendaraan, konsep, targetnya siapa, selalu kami pertimbangkan. Kami juga mencari kata bukan hanya bahasa Inggris tapi luar Inggris, kadang digabungkan untuk menciptakan kata baru. Untuk produk global yang memiliki 1 model, kadang harus mempertimbangkan ‘negative check’ di setiap negara, dalam bahasanya masing-masing. Misalnya ini contoh yang buruk, di Thailand ada Hilux Vigo, di Indonesia terdengarnya seperti bego, ya seperti itu, karena itu nama Hilux di Indonesia ya hanya Hilux saja. Kami selalu mencoba satu nama yang mendunia, tapi kadang kami ubah,” ujarnya.

Bagikan ke

Belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Artikel Lainnya
httpwwwbali toyotacom

Toyota Jadi Brand Mobil Paling Pengaruh di Dunia

Dipublish pada 21 June 2016 | Dilihat sebanyak 3.550 kali | Kategori: Agya, Alphard, Avanza, Camry, Corolla Altis, Dyna, Etios, Fortuner, Hiace, Hilux, Innova, Land Cruiser, Nav1, Rush, Sienta, Toyota FT 86, Veloz, Vios, Yaris

Toyota Jadi Brand Mobil Paling Pengaruh di Dunia TOYOTA Denpasar Bali– Majalah Forbes setiap tahunnya menerbitkan daftar merek paling berharga di dunia (most valuable brands). Lima teratas ditempati merek nonautomotif yang sudah sangat dikenal, yakni Apple, Google, Microsoft, Coca-Cola, dan Facebook.... selengkapnya

Toyota Bali Toyota Denpasar

New Veloz GR Limited Edition Bali

Dipublish pada 27 September 2021 | Dilihat sebanyak 621 kali | Kategori: Veloz

BALI, Veloz GR Limited Edition series dibekali dengan aksesoris keren yang akan membuat mobil Anda tampak sporty! Plus dengan diskon PPNBM 100% yang diperpanjang menjadi kesempatan terbaik untuk Anda membeli Veloz GR sekarang! Hub : https://wa.me/6281339654288 Hubungi saya untuk mengetahui... selengkapnya

Toyota Bali Toyota Denpasar

Antusias Amal Toyota Avanza-Veloz di Pekanbaru

Dipublish pada 14 September 2019 | Dilihat sebanyak 566 kali | Kategori: Avanza, Veloz

Denpasar Bali– Di tengah kabut asap yang menyelimuti Kota Pekanbaru, masyarakat dan berbagai komunitas yang memiliki mobil Avanza-Veloz antusias mengikuti fun trip atau city touring. Kegiatan ini merupakan bagian dari acara Avanza-Veloz Sebangsa yang digelar di Pekanbaru, Riau. Hub :... selengkapnya

httpwwwbali toyotacom

Heinz Beutler Dengan Toyota Land Cruiser Keliling Dunia

Dipublish pada 13 March 2018 | Dilihat sebanyak 678 kali | Kategori: Land Cruiser

Toyota Bali, Pria tersebut adalah Heinz Beutler, yang melakukan perjalanan dengan menggunakan sebuah Toyota Land Cruiser warna merah bermesin diesel buatan tahun 1990an. Dia ditemani oleh Tobias Aubert dan Pierre. Hub : https://wa.me/6281339654288 selengkapnya