TOYOTA DENPASAR – Kehadiran Toyota Sienta menjadi bahan perbincangan penggemar automotif. Selain karena mobil ini produk terbaru Toyota, bentuk Sienta juga mirip dengan Honda Freed.
Mengomentari produknya dibandingkan dengan Freed, Vice President Director PT Toyota Astra Motor (TAM) Henry Tanoto mengatakan pihaknya hanya berusaha memberikan yang terbaik untuk konsumen di Indonesia.
“Saya enggak bisa komentari produk lain, tapi Sienta sendiri membuat kami confident. Dari hasil studi kami memang di beberapa tahun terakhir ada pergeseran customer di segmen ini,” jelas Henry saat ditemui di booth Toyota IIMS 2016, Kemarin.
Henry menambahkan, konsumen tidak lagi hanya mencari sebuah mobil yang fungsional, tapi juga memiliki penampilan yang stylish untuk menunjang aktivitas keseharian mereka.
“Konsumen nyari mobil yang fungsional tapi juga stylish. Fun buat mereka. Harapannya dengan hadirnya Toyota Sienta dengan fungsi 7 seater, desain lebih stylish, modern, dan fun, bisa membuat kami lebih confident,” lanjutnya.
Toyota Sienta hadir dengan model pintu sliding door untuk penumpang tengah. Namun Sienta tak menggunakan model captain seat seperti dipasang pada kompetitornya.
Kendaraan ini dipersenjatai mesin berkapasitas 1.497 cc bertenaga 107 ps dan torsi maksimum 14,3 nm. Jantung penggerak ini dikawinkan dengan pilihan transmisi manual enam percepatan atau transmisi otomatis CVT 7 percepetan.
Toyota Jadi Brand Mobil Paling Pengaruh di Dunia TOYOTA Denpasar Bali– Majalah Forbes setiap tahunnya menerbitkan daftar merek paling berharga di dunia (most valuable brands). Lima teratas ditempati merek nonautomotif yang sudah sangat dikenal, yakni Apple, Google, Microsoft, Coca-Cola, dan Facebook.... selengkapnya
TOYOTA BALI, Sangat penting kalau beli mobil baru, jangan yang lain tapi pilih yang tepat yaitu produk TOYOTA sudah terbukti dan terpercaya, harga jual kembali mobil Toyota bekas paling tertinggi, mudah untuk over kredit, mudah tukar tambah dengan yang baru, itu... selengkapnya
TOYOTA BALI, Tampilan All New Avanza yang semakin menawan!, Sekali lihat pasti susah berkedip deh kalo New Avanza lewat~ Eksteriornya kece banget, dilengkapi dengan LED Head Lamp, LED Rear Combi Lamp, dan New Tire Wheels. selengkapnya
Toyota Denpasar, Pabrikan asal Jepang, Toyota kembali menjadi merek mobil yang memiliki nilai paling tinggi di dunia dibandingkan semua merek mobil yang ada. Itu merupakan hasil penelitian sebuah survei grup riset, Global Branz di pasaran. Hub : https://wa.me/6281339654288 selengkapnya
Belum ada komentar