Toyota Bali, mengumumkan jumlah produksi, penjualan domestik (di Jepang), dan ekspor sepanjang semester pertama tahun fiskal 2016 (April-September).Sebagaimana dikutip dari bali-toyota.com, Jumat (28/10/2016), produksi Toyota secara global, termasuk merek Daihatsu dan Hino, naik 2,6 persen atau setara 5.091.000 unit. Ini adalah angka positif pertama yang bisa diperoleh sejak dua tahun terakhir.
Di dalam negeri, Toyota bisa membuat mobil lebih banyak 2,7 persen dibanding periode yang sama tahun lalu, atau membuat sebanyak 1.992.000 unit.
Peningkatan produksi juga terjadi di luar Jepang, termasuk basis produksi di Asia Tenggara seperti Indonesia. Tercatat jumlahnya mencapai 3.098.000 unit, naik 2,6 persen, sekaligus catatan positif untuk pertama kalinya dalam dua tahun terakhir.
Dalam hal penjualan, Toyota juga berhasil raih hasil positif. Di Jepang mereka bisa menjual 1.072.000 unit, atau naik 7,7 persen dibanding thaun lalu. Ini adalah peningkatan pertama sejak empat tahun terakhir.
Hasil yang serupa juga diperoleh Toyota di luar Jepang. Penjualannya akhirnya naik dalam dua tahun terakhir, yaitu 3.995.000 unit atau naik 0.3 persen.
Sampai saat ini, di seluruh dunia Toyota telah menjual mobil sebanyak 5.067.000 unit, atau naik 1,8 persen dibanding periode semester pertama tahun fiskal 2015.
Seluruh capaian positif ini sedikit tercoreng karena catatan ekspor (dari Jepang) yang tak terlalu baik. Bahkan mengalami penurunan 2,8 persen, setara 886.000 unit.
Toyota Jadi Brand Mobil Paling Pengaruh di Dunia TOYOTA Denpasar Bali– Majalah Forbes setiap tahunnya menerbitkan daftar merek paling berharga di dunia (most valuable brands). Lima teratas ditempati merek nonautomotif yang sudah sangat dikenal, yakni Apple, Google, Microsoft, Coca-Cola, dan Facebook.... selengkapnya
Sejarah Berdirnya Toyota Pada 14-2-1867 AGUNG TOYOTA BALI, Pendiri Toyota, Sakichi Toyoda, lahir pada 14 Feburari 1867. atas sejumlah penemuannya, pria kelahiran Kosai, Shizuoka, itu dijuluki sebagai “Raja Penemu asal Jepang” atau “Thomas Edison asal Jepang”. Hub Dealer Toyota Bali... selengkapnya
Begini TOYOTA AGUNG AUTOMALL Manjakan Konsumen Toyota Bali, Agung Automall selaku dealer Toyota di Indonesia mengklaim penjualan di triwulan pertama pada 2017 mencatatkan angka penjualan lebih dari 41 ribu unit. Jumlah tersebut lebih besar 2.000 unit atau naik 5,2 persen dibandingkan... selengkapnya
Toyota Bali, Jasa Pasang Kaca Film Mobil Berkualitas di Bali, Harga kaca film mobil tidak boleh kamu lewatkan saat berniat memoles mobil kesayangan. Selain harga, mereknya pun patut dipertimbangkan agar kamu gak bingung. Hub Jasa Kaca Film Mobil Bali 081... selengkapnya
Belum ada komentar